Skip links

Cara isi saldo OVO dari JENIUS

Jenius adalah sebuah aplikasi perbankan digital yang memungkinkan penggunanya untuk membuka rekening tabungan dan mengelola langsung dari ponsel tanpa ada buku tabungan atau repot-repot ke bank untuk mendaftar.

Aplikasi Jenius dikeluarkan dan dikelola oleh BTPN atau Bank Tabungan Pensiunan Negara yang di luncurkan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat khususnya generasi milenial pengguna smartphone. 3 Poin utama yang diutamakan oleh Jenius adalah Simple, Smart dan Safe. Jadi aplikasi ini memang diciptakan agar Mudah digunakan, Terhubung ke bank-bank lain untuk keperluan banyak transaksi, dan aman karena dijamin oleh LPS dan sudah terdaftar di OJK.

Aplikasi Jenius diluncurkan sejak 11 Agustus 2016 dan sudah mendapatkan ribuan download, untuk anda yang belum mempunyai aplikasi Jenius dapat mendownload di Playstore atau klik link berikut : Jenius

You may also like:  Berapa Kuota Gratis Transfer JENIUS BTPN ?

Bagaimana cara mengisi saldo OVO melalui aplikasi Jenius ?

Di dalam aplikasi Jenius sudah disediakan e-Wallet Center yang bertujuan untuk memudahkan pengguna mengisi saldo aplikasi e-wallet seperto OVO, Go-Pay, Link Aja dan M-tix

Untuk mengisi saldo, pertama buka Aplikasi Jenius dan masukkan PIN

Kemudian pada menu di sebelah kiri, pilih e-Wallet Center

Jika pada halaman e-Wallet Center masih kosong, tekan tombol Tambah e-Wallet untuk menambahkan OVO ke daftar tujuan.

Kemudian lanjutkan dengan memilih OVO dan tekan Lanjut

Masukkan Nomor OVO anda dan simpan, setelah itu kembali ke halaman sebelumnya dan pilih OVO anda dan tekan tombol TOP UP

Di halaman ini anda akan memasukkan Nominal yang akan di Top-Up ke saldo OVO, masukkan nominal minimal diatas 10.000 dan tekan tombol lanjut.

You may also like:  Cara Isi Saldo OVO Melalui Bank BNI

Setelah anda menekan tombol LANJUT, anda akan diarahkan ke halaman Konfirmasi, tekan tombol Top Up dan jika diminta pin transaksi masukkan pin transaksi anda.

Perlu diperhatikan bahwa Top-Up e-Wallet melalui Jenius ini akan memotong Kuota Gratis Transfer anda. Berapa sih kuota gratis transfer dari Jenius setiap bulannya ? Baca di artikel selanjutnya ya..

5 1 vote
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Most Voted
Newest Oldest
Inline Feedbacks
View all comments
This website uses cookies to improve your web experience.
Home
Account
Cart
Search
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x
Explore
Drag