Meskipun sekarang koneksi internet sudah tidak selambat dulu, tapi merampingkan ukuran gambar wajib hukumnya buat webmaster.
Ukuran total website sangat berpengaruh dengan cepat atau lambatnya suatu website ditampilkan, Juga lumayan berpengaruh ke SEO.
Menurut penelitian, Rata-rata orang akan meninggalkan atau menutup website tersebut jika load lebih dari 30 detik.
Kebanyakan isi website memang adalah file gambar, baik format png, jpeg, gif. File gambar yang paling sering digunakan di website itu file PNG.
Nah, bagaimana cara mengecilkan file PNG agar load website bisa jadi lebih cepat?
Gunakan tools yang tersedia secara online 😀 nama toolsnya tinypng
Dengan tiny PNG kita bisa mengecilkan ukuran gambar PNG hingga 60%
Cara menggunakannya juga sangat mudah, Anda tinggal drag and drop file png yang akan di buat ramping. Kemudian tinypng akan memprosesnya secara otomatis. Setelah selesai tinggal anda download file tersebut.